06 September 2013

CPNS Provinsi DKI Jakarta 2013


e-rekrutmen CPNS Provinsi DKI Jakarta 2013



Sambutan Plt. Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta selaku Ketua Tim Pelaksana Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2013



Puji Syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, berkat rahmat dan karunia-Nya Pemprov DKI Jakarta berhasil menyelenggarakan Penerimaan pegawai yang didukung dengan system e-Recruitment. Sistem e-Rekrutmen merupakan landasan proses penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) yang jujur, transparan, akuntabel dan optimal.

Berdasarkan pengalaman pada tahun-tahun sebelumnya dengan diterapkannya sistem e-Rekrutmen maka aksesibilitas terhadap proses penerimaan menjadi jauh lebih meningkat sehingga mampu menjaring lebih banyak pelamar potensial untuk memperkuat kinerja Pemerintah provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Bahkan tahapan registrasi di system e-Rekrutmen sudah dapat menjadi tahapan seleksi tersendiri bagi para calon peserta CPNSD. Kita berharap proses seleksi yang dijalankan dapat lebih profesional, hemat, efisien dan efektif.

 Perhatikan setiap tahapan yang harus anda lalui dan juga persyaratan yang anda harus penuhi dengan teliti. Saya berharap anda bisa bergabung untuk bersama membangun Jakarta yang kita cintai.
Kepada seluruh calon pelamar CPNS Daerah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dipersilahkan untuk memanfaatkan sistem ini, semoga akan memberikan kemudahan dan kejelasan bagi anda. Silahkan baca petunjuk dari panitia dan terus perhatikan setiap tahapan yang harus anda lalui dan juga persyaratan yang anda harus penuhi dengan teliti. Saya berharap anda bisa bergabung untuk bersama membangun Jakarta yang kita cintai.

Tidak lupa untuk seluruh jajaran panitia dan juga seluruh pihak yang telah membantu terlaksananya proses rekrutmen Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tahun 2013 ini saya ucapkan terima kasih. Semoga semua kerja keras kita sekecil apapun akan membawa keberkahan dan kesuksesan untuk Jakarta yang lebih baik.

Kami menyadari sesempurna apapun sistem yang kita bangun tidak luput dari kekurangan atau mungkin ada pihak yang tidak terpuaskan. Untuk itu kami terbuka terhadap masukan atau informasi yang membangun untuk lebih baik lagi kedepan.

Dengan ini kami mengajak semua pihak untuk bersama mendukung berjalannya sistem dan proses rekrutmen ini dengan lancar.

Terima kasih dan Selamat Berjuang!



WIRIYATMOKO







Tidak ada komentar:

Posting Komentar