06 Oktober 2013

Laptop Nettop Notebook Netbook

Memahami Perbedaan Laptop, Notebook, dan Netbook

Bagi sebagian orang perbedaan istilah laptop, notebook, dan netbook mungkin bukanlah hal yang besar. Tapi jangan salah spAcer, masih banyak lho teman-teman kita yang masih suka bingung membedakan apa itu Laptop, Notebook, dan Netbook. Nah, melalui artikel ini kita akan membahas seputar perbedaan dari istilah tersebut, yang sebetulnya sama saja merujuk kepada komputer jinjing yang saat ini semakin nge-trend.


Ya, istilah laptop atau notebook sendiri memang seringkali digunakan bergantian untuk mengacu pada setiap komputer mobile. Seringnya istilah itu digunakan, hingga kekeliruan antara tiga istilah itu menjadi lumrah di kalangan kita saat ini. Nah, biar tak salah kaprah lagi, mari simak penjelasan ketiga perbedaan istilah teknologi tersebut.

  • Laptop itu sendiri adalah sebutan umum untuk Notebook dan Netbook. Jadi Laptop itu bisa diartikan sebagai netbook maupun notebook. Asal katanya tetap sama yaitu merujuk pada komputer yang digunakan di pangkuan (lap).
  • Dari segi ukuran, Netbook biasanya memiliki ukuran yang lebih kecil daripada Notebook. Netbook biasanya memiliki ukuran 7-12 inci, meskipun saat ini ada Netbook yang ukurannya mencapai 14 inci, tapi biasanya tak lagi pantas disebut Netbook. Nah, sedangkan Notebook sendiri ukurannya lebih besar, biasanya mulai dari 12 inci ke atas.
  • Dari segi performa, Netbook biasanya didesain untuk melakukan kinerja ringan seperti mengolah data Word, spreadsheet (Excel), slide (Powerpoint), internetan, memainkan permainan ringan, dan sebagainya. Sedangkan Notebook, mampu menawarkan performa yang lebih berat, misalnya memiliki kecepatan pengolahan data yang cepat serta memiliki kemampuan multimedia yang handal. Jika spAcer hobi mengedit gambar/video, bermain game-game 3D yang berat, Notebook lebih cocok ketimbang netbook.
  • Dari segi harga, Netbook biasanya dibanderol dengan harga yang relatif murah, sekitar 2 jutaan. Sedang Notebook harganya paling tidak ada di kisaran 4 jutaan dengan spesifikasi diatas standar.
  • Sementara jika dilihat dari pengguna, Notebook lebih cocok digunakan oleh spAcer yang bekerja “maksimal”, misalnya untuk proses editing, atau desain kreatif lainnya. Sementara Netbook lebih cocok untuk spAcer yang kegiatannya lebih banyak mengolah data ringan sampai sedang, menjelajah internet, dan menonton video.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar